Penumpang di Pelabuhan Trisakti Banjarmasin Naik 10 Persen Jelang Arus Mudik 2023
Pelabuhan Trisakti Kota Banjarmasin tersebut hanya melayani satu rute keberangkatan dari Kota Banjarmasin ke Kota Surabaya. Syahrial memperkirakan akan terjadi lonjakan penumpang di Pelabuhan Trisakti saat tujuh hari sebelum Hari Raya Idul Fitri 2023.
“Nanti tujuh hari sebelum Hari Raya Idul Fitri jumlah penumpang akan membludak, kalau pengalaman dari tahun sebelumnya bisa melonjak sampai 1.000 lebih penumpang dalam satu hari,” tutur Syahrial.
Sementara itu salah seorang warga Kota Banjarmasin Rika (24) yang hendak mudik ke kampung halaman nya di Surabaya mengaku sudah tiba di terminal keberangkatan sejak pagi tadi.
"Saya sudah datang sejak pagi, mau pulang ke Surabaya, naik kapal lebih hemat biaya, ucapnya.
Editor: Nani Suherni