Banjir Rob akibat La Nina di Banjarmasin Meluas, Ini Daftar 15 Titik Tergenang
BANJARMASIN, iNews.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan melaporkan banjir pesisir (rob) akibat fenomena alam La-Nina di wilayahnya kian meluas. Terpantau ada 15 titik yang tergenang.
"Ada 15 titik yang kita pantau dengan kedalaman genangan bervariasi," ujar Kepala BPBD Kota Banjarmasin Fahruraji, Kamis (11/11/2021).
Dia mengakui, titik genangan yang terpantau lebih banyak dari hari-hari sebelumnya. Pada Rabu (10/11/2021) kemarin hanya 11 titik.
"Luapan air sungai merendam wilayah kecamatan Banjarmasin Selatan, Banjarmasin Barat, Banjarmasin Tengah dan Sebagian wilayah Banjarmasin Utara," tuturnya.
Fahruraji menyebutkan, 14 titik yang terpantau mengalami genangan tersebut untuk di Banjarmasin Selatan di Jalan 9 Oktober Kelurahan Pekauman dengan ketinggian air sekitar 10-15 sentimeter (cm), Jalan Keramat (Kubah Basirih) Kelurahan Basirih dengan ketinggian air sekitar 10-20 cm.
"Juga di Jalan Kelayan B Kelurahan Kelayan Timur dengan ketinggian air sekitar 10-20 cm," ujar Fahruraji.
Editor: Nani Suherni