12.000 Warga Jadi Target Serbuan Vaksinasi Covid-19 di Banjarbaru dan Banjar
Senin, 13 September 2021 - 14:00:00 WITA
Selama dua hari (12-13/9/2021), tiga tim vaksinator dari Rumah Sakit Kartini, Rindam VI/Mulawarman dan Dinas Kesehatan Kota Banjarbaru melayani 2.000 pelajar untuk divaksin jenis Sinovac bertempat di SMPN 5 Banjarbaru.
Menurut Imam, vaksinasi untuk pelajar guna mendukung rencana pembukaan sekolah dalam pelaksanaan pembelajaran tatap muka sambil menunggu turunnya level PPKM di Banjarbaru yang masih berstatus level 4.
"Mari kita sama-sama disiplin protokol kesehatan agar level PPKM di kota ini bisa turun dan pelajar bisa sekolah tatap muka lagi," ucapnya.
Editor: Nani Suherni