get app
inews
Aa Text
Read Next : Perindo Nilai Materi Gugatan atas PSU Pilkada Boven Digoel Keliru

Jelang PSU Pilgub Kalsel, Petugas Bawaslu dan KPU Dites Antigen Covid-19

Rabu, 02 Juni 2021 - 15:00:00 WITA
Jelang PSU Pilgub Kalsel, Petugas Bawaslu dan KPU Dites Antigen Covid-19
Tes antigen pada karyawan Bawaslu-KPU Kalsel untuk PSU Pilkada Kalsel 2020.) (Foto: Antara/Sukarli)

BANJARMASIN, iNews.id - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan KPU Provinsi Kalimantan Selatan menggelar tes antigen serentak jelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kalsel tahun 2020 pada 9 Juni 2021. Tes untuk petugas Bawaslu dan KPU Kalsel tersebut digelar di sekretariat Bawaslu Kalsel di Jalan RE Martadinata, Banjarmasin, Rabu (2/6/2021).

Kepala Sekretariat Bawaslu Kalsel Teuku Dahsya Kusuma Putra mengatakan, untuk gelar tes antigen ini khusus para karyawan dan karyawati sekretariat baik di Bawaslu dan KPU.

"Kalau Bawaslu Kalsel sebanyak 40 orang, kalau KPU sekitar sekian juga," tuturnya.

Hasilnya, bagi semua karyawan di Bawaslu dan KPU Kalsel dinyatakan negatif.

"Hasil ini makin meyakinkan kita bahwa di masa pandemik ini dan jelang PSU pada 9 Juni 2021, kita semua dinyatakan tidak ada yang terpapar Covid-19," ujar Teuku Dahsya.

Demikian juga bagi para petugas pengawas dan penyelenggara Pemilu yang di lapangan atau TPS, juga sejak kemarin hingga hari ini dilaksanakan tes antigen serentak. 

"Khusus untuk penyelenggara PSU di Banjarmasin Selatan saja yang saya ikuti kegiatannya itu sekitar 3.000 orang," ucapnya.

Editor: Nani Suherni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut