Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Mochamad Rifa'i saat Focus Grup Discussion (FGD) dengan tema “Peran Polri Dalam Mengantisipasi Berita Hoax di Media Sosial Dalam Menghadapi Pemilu Tahun 2024. (ANTARA/Firman)

BANJARMASIN, iNews- Generasi muda diminta terlibat untuk memerangi berita bohong (hoaks) menjelang Pemilu 2024. Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Selatan (Kalsel) menggandeng mahasiswa untuk ikut mengedukasi masyarakat.

Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Mochamad Rifa'I mengatakan, generasi muda yang dimotori mahasiswa harus aktif mengedukasi masyarakat. Peran mahasiswa paling tepat ditonjolkan mengingat hoaks dominan menyebar di media sosial.

“Media sosial notabene menjadi konsumsi anak muda,” katanya, Jumat (24/6/2022).

Di tangan mahasiswa, sambungnya, maka negeri ini bisa melawan hoaks. Dia juga mengajak masyarakat cerdas bermedia sosial agar tidak mudah tertipu informasi menyesatkan, termasuk terkait berita Pemilu 2024.


Editor : Febrian Putra

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network