get app
inews
Aa Text
Read Next : 2 Timses Terjaring OTT Serangan Fajar di Serang Banten, Uang Rp7,5 Juta Diamankan

Video Warga Telang HST Amankan Oknum Bagi-Bagi Amplop Serangan Fajar

Rabu, 09 Desember 2020 - 16:40:00 WITA
Video Warga Telang HST Amankan Oknum Bagi-Bagi Amplop Serangan Fajar
Barang bukti dugaan pelanggaran politik uang yang diamankan warga di HST (Foto: Antara/Fathur/Ist)

Dijelaskan dia, pihaknya siap untuk menerima laporan dari warga masyarakat dari unsur mana pun yang berkaitan dengan adanya dugaan pelanggaran dalam Pilkada, karena masa-masa ini rawan dengan adanya pelanggaran atau kecurangan.

Sebelumnya, diinformasikan warga Telang melakukan pengamanan terhadap oknom yang membagikan amplop berisi uang Rp100.000. Oknum tersebut tertangkap tangan sedang membagikan amplop di lingkungan rumah warga.

Saat diamankan oknum tersebut mengakui berasal dari salah satu tim Pasangan Calon (Paslon) dalam Pilkada HST yang bertindak sebagai orang suruhan membagikan amplop tersebut, dari sisa amplop yang terbagi tinggal 36 buah, berwarna putih dan masing-masing berisi uang tunai Rp100.000.

Warga mengamankan oknom dengan cara persuasip dan saling mengingatkan untuk tidak melakukan tindak kekerasan, dan akan menyerahkan proses kecurangan dalam pilkada tersebut kepada pihak Bawaslu HST, untuk dapat diproses sebagai mana mestinya.

Adapun barang bukti yang diamankan dan diserahkan ke Bawaslu, antara lain 36 buah amplop berisi uang tunai masing-masing Rp100.000 serta bukti rekaman berisi upaya pengamanan oknum dan pengakuan dari oknum pembagi amplop tersebut.

Editor: Nani Suherni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut