get app
inews
Aa Text
Read Next : Kepala Desa di Kalsel Ditangkap Polisi terkait Narkoba Jenis Sabu

Misteri Kijang Emas di Pegunungan Meratus, Masih Adakah Keberadaannya?  

Rabu, 01 Februari 2023 - 11:00:00 WITA
Misteri Kijang Emas di Pegunungan Meratus, Masih Adakah Keberadaannya?  
Misteri Kijang Emas di Pegunungan Meratus, Masih Adakah Keberadaannya? (Foto: Antara)

BANJARMASIN, iNews.id - Misteri kijang emas di pengunungan Meratus, Kalimantan Selatan. Entah hewan unik dan langka ini keberadaanya masih ada atau tidak.

Isu soal kijang emas di pegunungan Meratus itu mencuat pada tahun 2018. Saat itu Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kalsel mengungkapkan soal isu adanya kijang emas tersebut.

Pihak BKSDA bahkan saat itu benar-benar berupaya mencari hewan unik itu. Mereka bahkan memasang enam kamera di sejumlah lokasi yang menurut cerita warga kerap muncul kijang emas tersebut.

Dianggap masih kurang, BKSDA pun memasang kamera lagi hingga totalnya jadi 10. Namun, hingga dua bulan pemasangan, hewan itu tak pernah tertangkap kamera. 

Tak menyerah, Sub BKSDA Kalsel pun menugaskan tim kecil untuk mencari keberadaan kijang kuning di bagian selatan Taman Hutan Raya (Tahura) Sultan Adam dan tidak ditemukan jejak ataupun wujudnya.

Upaya pencarian secara bertahap di kawasan Tahura pun berhasil menemukan seekor kijang kuning Kalimantan yang mati terjerat oleh jebakan yang dipasang para pemburu. Petugas juga menemukan tanduk dipajang di rumah penduduk. Dari hasil pencarian ini dibuktikan keberdaan kijang kuning tersebut.

Editor: Nani Suherni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut