Di sisi belakang, ada peta Indonesia dan gambar Satelit Merah Putih sebagai simbol Menyongsong Masa Depan Gemilang. Lalu, ada gambar sembilan wajah anak-anak kecil yang mengenakan pakaian adat yang menggambarkan unsur kebhinekaan.
"Digambarkan dengan anak Indonesia menggunakan pakaian adat yang mewakili daerah barat, tengah, dan timur NKRI serta beragam motif kain Nusantara, yaitu tenun Gringsing Bali, Batik Kawung Jawa, dan Songket Sumatra Selatan yang menggambarkan kebaikan, keanggunan, dan kesucian," tulis BI.
Uang ini dilengkapi dengan pengaman berupa Tanda Air gambar Soekarno dan Hatta dengan electrotype yang bisa diterawang berupa angka 75. Nomor seri meliputi tiga huruf dan enam angka.
Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait