Dia juga mengungkap adanya rencana program lanjutan GBN yang dijadwalkan hadir pada 2026, tetap berlandaskan semangat Gita Bahana Nusantara.
“Masih dalam tahap perencanaan, namun arahnya tetap melanjutkan semangat Gita Bahana Nusantara,” ucapnya.
Selain itu, dia mendorong pemerintah daerah untuk aktif mendukung alumni GBN agar tetap berkarya, seperti menjadi mentor atau tampil di ajang kebudayaan. Harapannya, GBN bisa menjadi fondasi kuat dalam memperluas potensi musik nasional secara merata dan berkelanjutan.
“Para alumni GBN perlu terus diberdayakan. Bisa melalui kegiatan pelatihan, menjadi mentor, atau diberi ruang tampil dalam acara kebudayaan lainnya,” katanya.
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait