Tim ASC Peduli mempersiapkan ribuan paket bantuan yang terdiri atas selimut, masker, baju, bantal, popok bayi, hingga makanan ringan untuk korban banjir Kalsel. (Foto: SINDOnews/Kiswondari)

JAKARTA, iNews.id  - Banjir yang melanda Kalimantan Selatan (Kalsel) mengetuk keprihatinan dan simpati masyarakat Indonesia. Aksi kepedulian untuk membantu para korban pun terus ditunjukkan oleh banyak kalangan, termasuk anggota DPR.

Anggota DPR Ahmad Sahroni turut menyalurkan bantuan bagi warga korban banjir di berbagai titik di Kalsel. Bantuan ini disalurkan melalui “Ahmad Sahroni Center (ASC) Peduli” yang akan didistribusikan di Kalsel. Distribusi akan dilakukan DPW NasDem Kalsel.

“Alhamdulillah pada hari ini, kami dari ASC Peduli akan memberangkatkan paket bantuan untuk korban bencana banjir di Kalimantan Selatan,” kata Sahroni, Selasa (19/1/2021).

Anggota DPR Ahmad Sahroni menyalurkan bantuan bagi warga korban banjir di berbagai titik di Kalsel. Bantuan ini disalurkan melalui “Ahmad Sahroni Center (ASC) Peduli”. (Foto: SINDOnews/Kiswondari)

Wakil Ketua Komisi III DPR ini menjelaskan, dalam bantuan yang dikirimkan kali ini, tim ASC Peduli memberangkatkan ribuan paket bantuan yang terdiri atas selimut, masker, baju, bantal, popok bayi, hingga makanan ringan. Di lokasi bencana, timnya juga telah berkoordinasi untuk membelanjakan langsung kebutuhan pokok seperti beras, makanan bayi, hingga susu anak.

Sahroni mengatakan, timnya juga sudah berkordinasi dengan tim setempat di Kalsel untuk membelanjakan kebutuhan pokok lainnya, seperti beras, telur, minyak, makanan bayi, dan lainnya. Menurut dia, tim di lapangan paling mengerti apa yang paling dibutuhkan warga.


Editor : Maria Christina

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network