KH Abdullah Gymnastiar (Aa Gym) (Foto: Instagram/Aagym)

BANDUNG, iNews.id - Kabar Aa Gym menggugat cerai istrinya, Ninih Muthmainah alias Teh Ninih di Pengadilan Agama (PA) Bandung, mencuat di media sosial. Putra Aa Gym dan Teh Ninih, Muhammad Ghaza Al Ghazali pun angkat bicara di akun Facebook pribadinya.

"Dengan ini saya memberitahukan kepada sahabat-sahabat semua, bahwasanya ibu saya, Ninih Muthmainah telah dicerai talak tiga oleh ayah saya (Aa Gym)," tulis Ghaza.

Selain itu, dia pun menjelaskan jika Teh Ninih sudah tak lagi aktif dalam kepengurusan di pondok pesantren yang didirikan Aa Gym tersebut.

"Sudah tidak aktif lagi di Pondok Pesantren Daarut Tauhiid. Mohon kiranya kepada para pembaca untuk tidak lagi bertanya kepada ibu saya perihal pesantren," tulisnya.

"Karena sudah tidak ada keterkaitan dengan pesantren tersebut. Demikian dan terima kasih," katanya.

Namun postingan tersebut sudah dihapus oleh Ghazali. Dia mengatakan jika dirinya mengikuti saran dari gurunya untuk menghapus unggahan tentang kondisi rumah orang tuanya itu.

Namun, pengacara Aa Gym, Yoko M Sulaiman membenarkan soal pengajuan cerai tersebut. Gugatan cerai tersebut ternyata telah dilayangkan Aa Gym sejak 10 hari lalu dan sidang perdananya digelar hari ini, Rabu (17/3/2021).

Gugatan ini membuktikan kabar retaknya hubungan dai kondang itu dan istrinya yang beredar selama ini. Meski begitu, sidang perdana tersebut tidak dihadiri Aa Gym maupun Teh Ninih. Akibatnya, sidang gugatan cerai itu pun akhirnya ditunda. Sidang diagendakan kembali bakal digelar pekan depan.

"Gugatan udah hampir 10 hari lalu. Aa memang mengajukan cerai talak ya, talak satu roj'i yang kedua. Nah, yang kedua ini nanti apakah dari pihak Teh Ninih memang menerima atau tidak kita juga tidak tau, nanti ada kuasa atau yang lainnya," Yoko M Sulaiman.

Disinggung alasan Aa Gym menggugat cerai Teh Ninih, Yoko mengungkapkan bahwa secara umum, Aa Gym merasa tak lagi memiliki kecocokan dengan Teh Ninih.

"Kalau alasan detailnya kan kita gak bisa jelasin karena sidangnya sidang tertutup ya tapi secara global sudah tidak ada kecocokan lagi lah dengan pasangan itu," ujarnya.

Meski begitu, Yoki tak menjelaskan sejak kapan ketidakcocokan antara Aa Gym dan Teh Ninih itu terjadi. Namun yang pasti, kata dia, Aa Gym meminta dirinya mengurus perceriannya. 

"Kami juga belum tahu persis sejak kapannya, tapi yang jelas kami diminta untuk menyelesaikan permohonan cerai talak ini oleh Aa," katanya.


Editor : Nani Suherni

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network