Kepala Bulog Divre Kalsel, Arif Mandu (Foto: dok Media Center Pemprov Kalsel)

BANJARMASIN, iNews.id - Bulog Divisi Regional (Divre) Kalimantan Selatan memastikan persediaan bahan pokok relatif aman untuk menghadapi Natal dan Tahun Baru 2021 (nataru). Bahkan, stok terbilang aman hingga empat bulan ke depan.

“Persediaan beras kita ada kurang lebih 9.000 ton, sehingga persediaan aman hingga empat bulan ke depan,” ujar Kepala Bulog Divre Kalsel, Arif Mandu, dilansir dari website resmi Pemporv Kalsel, Selasa (15/12/2020).

Selain beras, Bulog Kalsel saat ini juga memiliki persediaan gula sebanyak delapan ton dan masih menunggu total 1.000 ton yang sedang diproses bongkar muat dan dalam tahap pengiriman.

“Gula saat ini masih dalam tahap proses bongkar 200 ton, selanjutnya dari  angkutan kapal berikutnya akan datang tiba 800 ton. Jadi, total ada 1000 ton pengiriman gula,” ujar Arif.


Editor : Nani Suherni

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network